Selamatkan Dirimu dari Api Neraka!

<a href=” URL yang dituju ketika gambar diklik”><img src=” URL untuk menampilkan gambar” title=”judul gambar” alt=”alternatif yang mengarah pada gambar”></a>

Ya Allah! Bagaimana jika kau bisa mendengar tangis dan jeritan mereka, sedangkan mereka (penduduk neraka) tidak melihat maupun mendengar engkau Ya Allah.
"Setiap suatu umat masuk (ke dalam neraka), dia mengutuk kawannya yang menyesatkannya...(QS.Al-A'raf [7]:38)
Mereka saling mengutuk & mencela satu sama lain, dan menyesal tapi mereka semua akan tetap menerima azab selamanya.
Mereka berkata: "Ya tuhan kami, kami telah melihat & mendengar, maka kembalikanlah kami ke dunia, & kami akan mengerjakan amal sholeh.." (QS.As-Sajdah [32]:12)
Tapi perkatan mereka tidak akan di dengar, dan doa mereka tidak akan di kabulkan, dan mereka tidak mendapatkan ampunan apapun.
Sesungguhnya, inilah nereka wahai hamba Allah! Rumah dari siksa & Azab. Tempat tinggal kesengsaraan, penyesalan & kepedihan. Air mata mereka di dalam neraka sebanyak samudra-samudra & sungai-sungai, tapi air mata mereka tidak dikasihani dan tiada manfaatnya.
"Dan mereka berteriak di dalam nereka: "Ya tuhan kami, keluarkanlah kami niscaya kami akan mengerjakn amal yg sholeh..." (QS. Fatir [35]:37)
Mereka akan berkata: Kami akan menjaga sholat, kami akan melakukan sholat berjamaah & berkumpul di majelis-majelis ilmu yang dibacaka ayat-ayat Allah.
Al-Hajjaj bertanya pada Said ibn Jubair, "Bagaimana kau tidak pernah tertawa?" Dia brkata "Bagaimana mungkan aku tertawa sementara api neraka telah di nyalakan dengan ganasnya & belenggu-belenggu telah dijejerkan, & para malaikat azab neraka telah di ciptakan!"
Wahai hamba Allah, banyak orang-orang bodoh yang bergantung pada kasih sayang & ampunan Allah, sehingga mereka meninggalkan perintahnya & melakukan apa yang di larangnya, dia lupa bahwa dia akan memproleh azab yang pedih!
Dan hukuman untuk membersihkan perbuatan buruknya tidak dapat di hindarkan.
Selamatkan dirimu dari api neraka!
Selamatkan dirimu dari api neraka!
Demi Allah jika ampunan dari yang maha penyayang tidak menjangkau kita maka kita ada dalam golongan yang merugi! Jadi buatlah tujuan utama hidupmu adalah menghindari & melarikan diri dari neraka! Karena sesungguhnya jika kau selamat dari api neraka, kau akan memasuki SURGA selamanya penuh dengan kedamaian. kesejahteraan dan kenikmatan.

Comments

Popular posts from this blog

Kunci Jawaban OSk Kebumian 2016

Soal Sejarah Tentang Peradaban India bagian 1

Seven Days Queen, Drama yang Penuh Air Mata