Posts

Showing posts from June, 2015

Pelajaran Sekolah Favorit kalian

ETIKA BERBICARA

Di antara nikmat Allah yang agung adalah lisan dan fungsinya. Di antara fungsi lisan adalah untuk berbicara. Maka, menjadi sebuah keharusan seseorang beretika ketika berbicara, karena itulah wujud nyata dari rasa syukurnya kepadaNya, Allah subhanahu wa ta’ala. Adapun etika berbicara, antara lain yaitu, 1. Hendaknya pembicaraan selalu di dalam kebaikan. Allah berfirman, yang artinya, “Tidak ada kebaikan pada kebanyakan bisikan bisikan mereka, kecuali bisikan-bisikan dari orang yang menyuruh (manusia) memberi sedekah, atau berbuat ma’ruf atau mengadakan perdamaian di antara manusia.” (QS. An Nisa : 114) 2. Jangan berbicara sesuatu yang tidak berguna. Rasulullah –shallallahu ‘alaihi wasallam- bersabda, “Termasuk kebaikan Islamnya seorang hamba adalah meninggalkan sesuatu yang tidak berguna.” (HR. Ahmad dan Ibnu Majah)

Renungan pagi

Bila engkau anggap sholat itu hanya penggugur kewajiban, maka kau akan terburu-buru mengerjakannya.… Bila kau anggap sholat itu hanya sebuah kewajiban, maka kau tak akan menikmati hadirnya Allah saat kau mengerjakannya.. . Anggaplah sholat itu pertemuan kau nanti dengan Rabbmu.. - Anggaplah sholat itu cara terbaik kau bercerita pada Rabbmu.. - Anggaplah sholat itu sebagai kondisi terbaik untuk kau berkeluh kesah dengan Rabbmu.… Bayangkan ketika ‘Adzan berkumandang’, disaat itulah tangan Allah melambai ke depanmu mengajak kau agar lebih dekat dengan-Nya.…

Pemerintah China Larang Pegawai Muslim di Xinjiang Berpuasa

Pemerintah China melarang pegawai negeri yang beragama Islam di wilayah Xinjiang untuk berpuasa selama Ramadhan. Situs internet salah satu kantor menyebutkan pegawai negeri tidak dapat "ikut serta berpuasa dan kegiatan keagamaan lainnya". Langkah diambil ketika pengamanan diperketat di wilayah-wilayah yang sering terjadi serangan dengan kekerasan. Situs internet Universitas TV dan Radio Bozhou milik pemerintah menyatakan larangan berpuasa berlaku bagi anggota partai, guru dan generasi muda. "Kami mengingatkan semua pihak bahwa mereka tidak diizinkan berpuasa saat Ramadan."

Formulir Peminjaman Buku di Perpustakaan Mini Anas Bin Malik Kokowa

Memuat...

7 BACAAN PEMBUKA PINTU REZEKI...

1. Memperbanyak Membaca"Lahawla Wala Quwwata Illa billah" Barang siapa yang lambat datang rezekinya hendaklah banyak mengucapkan "La hawla Wala Quwwata Illa billah." (HR. At-Tabrani) . 2. Membaca "La Ilaha Illallahul Malikul Haqqul Mubin" Barang siapa setiap hari membaca La ilaha illallahul malikul haqqul mubin maka bacaan itu akan menjadi keamanan dari kefakiran dan menjadi penenteram dari rasa takut dalam kubur. (HR. Abu Nu’aim dan Ad Dailami) .

London, Kota Modern yang indah

“Bendara Sultan Hasanuddin, Kita sudah sampai!” Cakap Ishak dengan bahagian. “Seumur hidup aku belum menginjakkan kakiku di bandara ini, yuk kita masuk! Sudah tak sabar berangkat ke London” Sambung Muaz.             Mereka berdua adalah perwakilan Indonesia di Ajang Olimpiade Penelitian se-Internasional yang akan diadakan di London. Mereka pergi bersama pembimbing mereka, Pak Badri. Mereka pun masuk dan segera memesan tiket dan menunggu jadwal keberangkatan. Ternyata, mereka akan berangkat 30 menit lagi. Mereka menunggu bersama penumpang lainny. Muaz sedari tadi browsing terus cari info menarik seputar kota London, sementraa Ishak hanya duduk santai sambil mendengar musik.                       

Tes Buta Warna

Sunnah-Sunnah Yang Utama

1. Orang yang berpegangan kepada sunahku pada saat umatku dilanda kerusakan maka pahalanya seperti seorang syahid. (HR. Ath-Thabrani) 2. Barangsiapa dikaruniai Allah kenikmatan hendaklah dia bertahmid (memuji) kepada Allah, dan barangsiapa merasa diperlambat rezekinya hendaklah dia beristighfar kepada Allah. Barangsiapa dilanda kesusahan dalam suatu masalah hendaklah mengucapkan "Laa haula walaa quwwata illaa illaahil'aliyyil'adzhim." (Tiada daya dan tiada kekuatan kecuali dengan pertolongan Allah Yang Maha Tinggi lagi Maha Agung)" (HR. Al-Baihaqi dan Ar-Rabii') 3. Orang yang cerdik ialah orang yang dapat menaklukkan nafsunya dan beramal untuk bekal sesudah wafat. Orang yang lemah ialah yang mengikuti hawa nafsunya dan berangan-angan muluk terhadap Allah. (HR. Abu Dawud) 4. Angin adalah dari kebaikan Allah yang membawa rahmat dan azab, maka janganlah kamu mencaci-makinya. Mohonlah kepada Allah limpahan kebaikannya dan berlindunglah kepada

10 TUNTUNAN MENUJU SUKSES DI DALAM ISLAM

Berikut ini 10 Cara Sukses dalam Islam yang diambil dari berbagai sumber dalam Al Quran & Hadits : #1 Niatkan Maka Kau Akan Mendapatkan Rasulullah saw bersabda dalam sebuah hadist: Dari Amirul Mu’minin, Abi Hafs Umar bin Al Khottob radiallahuanhu, dia berkata: Saya mendengar Rasulullah saw bersabda : “Sesungguhnya setiap perbuatan tergantung niatnya. Dan sesungguhnya setiap orang (akan dibalas) berdasarkan apa yang dia niatkan”. (HR Bukhari Muslim). #2 Mendoakan Saudara Rahasia itu ialah : Mendo’akan saudara kita kebaikan yang sama dengan yang kita inginkan tanpa sepengetahuan orang tersebut. Jika kita mendo’a saudara kita, tanpa sepengathuan kita, insya Allah kita akan mendapatkan apa yang kita do’akan. Dari Abu Darda ra bahwasannya ia mendengar Rosululloh SAW bersabda: “Tiada seorang muslim yang mendoakan saudaranya tanpa sepengetahuan saudaranya, kecuali malaikat berkata: Dan untuk kamu pula seperti itu”. (HR. Muslim)

APA ITU HADITS QUDSI? BERIKUT PENJELASANNYA

Image
Definis: Secara bahasa (Etimologis), kata القدسي dinisbahkan kepada kata القدس (suci). Artinya, hadits yang dinisbahkan kepada Dzat yang Maha suci, yaitu Allah Ta'ala. Dan secara istilah (terminologis) definisinya adalah ما نقل إلينا عن النبي صلى الله عليه وسلم مع إسناده إياه إلى ربه عز وجل Sesuatu (hadits) yang dinukil kepada kita dari Nabi Shallallâhu 'alaihi Wa Sallam yang disandarkan beliau kepada Rabb-nya.

Tes Logika Sederhana

Kisah Tukang Kayu

Seorang tukang bangunan yang sudah tua berniat untuk pensiun dari profesi yang sudah ia geluti selama puluhan tahun. Ia ingin menikmati masa tua bersama istri dan anak cucunya. Ia tahu ia akan kehilangan penghasilan rutinnya namun bagaimanapun tubuh tuanya butuh istirahat. Ia pun menyampaikan rencana tersebut kepada mandornya. Sang Mandor merasa sedih, sebab ia akan kehilangan salah satu tukang kayu terbaiknya, ahli bangunan yang handal yang ia miliki dalam timnya. Namun ia juga tidak bisa memaksa. Sebagai permintaan terakhir sebelum tukang kayu tua ini berhenti, sang mandor memintanya untuk sekali lagi membangun sebuah rumah untuk terakhir kalinya.